Mala menyeka air matanya dan memeluk Rawi, "Ngga kak, aku cuma mimpi buruk tadi, makanya setelah lihat kakak, aku jadi lega."349Please respect copyright.PENANA8lG02dyCKD
Rawi memeluk balik Mala dan menghela nafas lega, "Syukurlah dek, kakak kira kamu sakit atau kenapa, ayo kita sarapan dulu, hari ini kamu istirahat aja dirumah. Kakak sudah telepon ke sekolahmu untuk ijin." Rawi melepas pelukannya dan mengusap kepala Mala.
"Makasih kak, kakak duluan aja sarapannya, aku cuci muka dulu." Mala menatap mata kakaknya lekat-lekat, rasa lega dan bahagia merasuki hati Mala.349Please respect copyright.PENANAT8VrmP7gMU
"Ya udah." Rawi mengangguk kecil lalu keluar dan menutup pintu kamar Mala.
Mala duduk ditepi ranjangnya dan merenungkan apa yang sebenarnya terjadi. Apakah saat ini dia didalam mimpi dan dia sebenarnya sudah mati? Atau kematiannyalah yang sebuah mimpi?
Kematian yang dialami Mala tidak terasa seperti mimpi, sesak didadanya terasa amat nyata, Mala dalam mimpinya mati saat berulang tahun yang ke 36, mati dalam kesendirian dan penuh penyesalan.
Ibu Mala dan Rawi sudah meninggal saat Mala belum genap berusia 5 tahun. Ayah mereka sangat sibuk dengan perkerjaan sehingga menitipkan Mala dan Rawi pada kakek dan nenek dari pihak ayah. Bila kakek nenek orang lain sangat sayang pada cucunya, lain hal dengan orangtua ayah mereka, mungkin kakek tidak terlalu membenci Mala dan Rawi terang-terangan. Namun nenek jelas membenci mereka, lebih tepatnya membenci ibu yang melahirkan Mala dan Rawi, bahkan bisa dibilang nenek lebih benci Mala daripada Rawi. Sebab Mala adalah fotokopi dari ibunya, kemiripan fisik mereka hampir 85%. Sejak awal, nenek sangatlah menentang hubungan ayah dan ibu mereka. Ayah yang saat itu masih meniti karir sebagai abdi negara, meninggalkan jabatannya untuk menikahi ibu dan bekerja sebagai pegawai kantoran biasa agar bisa selalu dekat dengan istri dan anaknya kelak. Hal itulah yang membuat nenek meradang, tak rela anak lelaki satu-satunya gagal sebagai abdi negara hanya karna perempuan. Terlebih lagi perempuan yang bibit, bebet, bobotnya dinilai kurang.
349Please respect copyright.PENANALFqhJ27Fit
349Please respect copyright.PENANApIgsnglvZ6
349Please respect copyright.PENANA4ZUdKIJ8w3
N : Aku bertekad untuk up setidaknya 300 kata setiap harinya. Semoga kalian mau membaca dan memberikan kritik saran atau apapun.349Please respect copyright.PENANAAUDPGxmpGq
Selamat malam, semoga kamu baik-baik saja.349Please respect copyright.PENANA38wjtOZBzh